Bibit

|

Follow :

Donasi Buku: BMP Ripple Kindness Program

Jakarta, (5/3) – BUMN Muda Pelindo bersama unit kerja Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL)  Pelindo resmi meluncurkan program BMP Ripple Kindness Program dengan agenda Donasi Buku untuk Perpustakaan Pelita Warna. Kick-off program ini telah dilakukan secara virtual/daring pada tanggal 26 Februari 2025 kepada seluruh pekerja Pelindo, menandai dimulainya kegiatan donasi buku yang ditujukan untuk Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Cipinang dan Pondok Bambu, Jakarta.

Acara yang berlangsung secara daring ini dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan di lingkungan Pelindo Group. Narasumber yang hadir dalam webinar ini adalah Adriansyah, Sekjen BUMN Muda Pelindo sekaligus Departemen Head Perencanaan Strategis HO, dan Febrianto Zenny S, Departemen Head TJSL HO. Selain itu, sesi ini dimoderatori oleh Theresia N. Laoli, yang juga merupakan bagian dari Development Team BUMN Muda Pelindo.

Ketua BUMN Muda Pelindo, Febriandika Putra A, menyatakan, “Program ini merupakan salah satu bentuk nyata kepedulian BUMN Muda Pelindo dalam meningkatkan literasi dan membuka akses pengetahuan bagi masyarakat yang membutuhkan. Dengan adanya donasi buku ini, kami berharap dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi para warga binaan di Lapas Cipinang dan Pondok Bambu.” Ungkap Febriandika

Program ini bertujuan untuk meningkatkan literasi bagi warga binaan di Lapas Cipinang dan Pondok Bambu melalui penyediaan buku-buku berkualitas. Dengan adanya donasi ini, diharapkan dapat membuka akses pengetahuan yang lebih luas bagi mereka serta memberikan motivasi untuk terus belajar.

Mekanisme Donasi Buku Buku yang akan didonasikan dikumpulkan melalui Bagian SDM di masing-masing entitas Pelindo (Subholding, Regional, Cabang, Anak Perusahaan, Cucu Perusahaan, dan Afiliasi). Selanjutnya, buku-buku tersebut akan dikirim ke BUMN Muda Pelindo di Pelindo Tower Lantai 21, DKI Jakarta, sebelum akhirnya disalurkan ke Perpustakaan Pelita Warna di Lapas Cipinang dan Pondok Bambu.

Kriteria Buku Donasi:

  • Buku baru atau lama yang masih layak baca
  • Buku fiksi dan nonfiksi, seperti novel, buku cerita, ensiklopedia, buku serial, dan kamus
  • Buku tidak mengandung unsur SARA atau pornografi

Batas Akhir Pengumpulan Gelombang I : 28 Maret 2025

BUMN Muda Pelindo mengajak seluruh insan Pelindo untuk berpartisipasi aktif dalam gerakan ini. Dengan berdonasi buku, kita tidak hanya memberikan ilmu tetapi juga menebarkan kebaikan bagi mereka yang membutuhkan.

Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi: PIC BUMN Muda Pelindo: Rizaldy Hasian (0813-7597-4436) atau melaluai Email: pelindomuda@pelindo.co.id

Related News