Bibit

|

Follow :

BUMN Muda Pelindo National Summit, Kaderisasi Generasi Pekerja Unggul

Bandung (29/10). BUMN Muda Pelindo sukses menyelenggarakan National Summit: Transition, Transformation, Action pada tanggal 28-29 Oktober 2024 di Bandung. Kegiatan ini bertujuan mempersiapkan pegawai muda Pelindo dalam menghadapi tantangan dinamika era digital untuk menjadi pegawai muda yang kreatif, inovatif, dan terus mendukung program transformasi perusahaan.

Sebanyak 26 (dua puluh enam) orang pekerja yang terpilih sebagai pengurus BUMN Muda Pelindo baru periode 2024-2026 hadir dari berbagai entitas Pelindo Group se-Indonesia berintegrasi melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan kepengurusan organisasi.

Di buka dengan upacara memperingati 96 Tahun Sumpah Pemuda “Maju Bersama Indonesia Raya”, acara kemudian dilanjutkan dengan Webinar Empowering the Next Generation dengan tema Digital Transformation and Leadership in BUMN. Kegiatan yang dilaksanakan secara hybrid ini juga dihadiri lebih dari 1.000 (seribu) pekerja muda Pelindo melalui daring, di mana Bapak Ihsanudin Usman selaku Direktur SDM dan Umum PT Pelabuhan Indonesia (Persero) sebagai keynote speech, Benny Wijaya selaku ketua BUMN Muda dan Dita Maharani Aisyah selaku Tenaga Ahli Menteri BUMN Bidang Transformasi Digital & Co-Founder Binar Academy sebagai speaker pada acara tersebut.

“Dengan kepengurusan BUMN Muda Pelindo yang baru ini, kami berharap anak-anak muda yang ada di Pelindo Group dapat  melakukan eksplorasi terharap diri sendiri untuk berkolaborasi dengan perusahaan untuk memajukan Pelindo dengan kegiatan-kegiatan yang positif,” ungkap Ihsanudin dalam sambutannya.

Kegiatan ini sekaligus merupakan pelantikan pengurus BUMN Muda Pelindo masa kepengurusan 2024-2026. Dengan pergantian pengurus baru ini diharapkan generasi muda di Pelindo terus bertransformasi dan melakukan kaderisasi agar melahirkan pekerja yang tanggung dan tanggap terhadap perubahan zaman. Ketua BUMN Muda Pelindo yang baru Febriandika Putra Anggia menyampaikan mengenai keberhasilan suatu organisasi itu berasal dari hasil kerja Bersama.

“Tidak ada keberhasilan karena satu orang, semua adalah hasil kerja bersama dengan tim,” pungkas Febrian.

Related News